Home » , » Pencegahan Virus Corona (Covid 19) KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) Melakukan Penyemprotan Cairan Disinfektan Di Area Surabaya

Pencegahan Virus Corona (Covid 19) KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) Melakukan Penyemprotan Cairan Disinfektan Di Area Surabaya

Written By Hapraindonesia on 3/26/2020 | 16:00



Surabaya,Hapraindonesia.co- menjaga kondisi lingkungan aman dari paparan Virus Corona (Covid-19), KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan) yang dikomando langsung oleh Puput, melakukan penyemprotan cairan disinfektan di area Surabaya dan sekitarnya. Seperti yang dilakukan pada Kamis Siang (26/3/2020) KKSS melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Warkop Rindoe Kopie Jalan Tapak Siring 30A. "Langkah ini diambil untuk tindakan pencegahan terhadap penularan Virus Corona (Covid-19) di wilayah Surabaya dan sekitarnya

Puput selaku Ketua KKSS DPD Surabaya yang langsung datang kelokasi penyemprotan disinfektan, kepada awak media mengatakan disinfeksi merupakan suatu pencegahan dari berbagai jenis organisme berbahaya, baik virus dan bakteri maupun jamur, yang bisa menyebabkan penularan penyakit. Penyemprotan disinfektan untuk mencegah semua hal itu, ujarnya.

Pemilik Warkop Rindoe Kopie Yan Gaffar mengatakan bahwa pihaknya harus melakukan sterilisasi dengan cara menyemprotkan cairan disinfektan pada area Warkop sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 kepada pelanggan yang datang, ini sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab atas kenyamanan pelanggan kami.

Meski belum mengetahui apakah penyemprotan disinfektan ini akan efektif atau tidak untuk mencegah perebakan virus corona, namun menurutnya hal ini bisa menjadi salah satu cara selain menjalankan pola hidup sehat dan bersih, serta menjaga jarak atau social distancing ketika berada di tempat umum.

Bukan itu saja pihak Warkop Rindoe Kopie juga menyediakan Hand Sanitizer kepadaq para pelanggan, untuk menjamin keamanan dan kebersihan, minimal untuk tindakan pencegahan Virus Corona (Covid-19) (bus@n/T@urus)
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Support : Hapra Indonesia
Copyright © 2011. Hapra Indonesia - All Rights Reserved