Home » » SMA Nusantara, Mojopuro Wetan, Bungah, Gresik SEKOLAH ISLAM SARAT PRESTASI

SMA Nusantara, Mojopuro Wetan, Bungah, Gresik SEKOLAH ISLAM SARAT PRESTASI

Written By Hapraindonesia on 11/11/2014 | 12:26

Gresik, hapraindonesia.co - Nama SMA Nusantara memang bukanlah nama yang asing lagi bagi masyarakat Gresik, khususnya yang tinggal di Kecamatan Bungah. Sekolah yang bernaung dibawa Yayasan Pendidikan Islam ‘NUSANTARA’ ini memang dikenal sebagai sekolah yang telah banyak meluluskan alumni berprestasi. Baik yang masih menuntut ilmu dan belajar di kampus universitas-universitas negeri dan swasta ternama maupun telah berkarir didunia kerja.

Dibawah kepemimpinan Kepala Sekolah Bapak Ahsanul Khuluq, S.Si. bersama Wakil Kepala Sekolah urusan Kurikulum Ibu Shofiyati, S.Pd. dan Wakil Kepala Sekolah urusan Kesiswaan Bapak M. Hasan Wahyudi, S.Kom, SMA Nusantara berusaha memposisikan diri sebagai salah satu sekolah terbaik di Kabupaten Gresik. Berbagai sarana penunjang kegiatan belajar telah disempurnakan, kegiatan pengembangan minat dan bakat siswa pun secara rutin diselenggarakan melalui aneka workshop dan pelatihan.

Sebagai sebuah instansi pendidikan, SMA Nusantara telah memiliki infrastruktur dan fasilitas yang sudah sangat maju meliputi ruang dan fasilitas belajar yang sangat nyaman dan representatif, laboratorium komputer dan IPA, perpustakaan, ruang multimedia, musholla, student center, ruang UKS serta lingkungan sekolah yang bersih, aman dan nyaman. Dengan fasilitas yang sangat lengkap tersebut, SMA Nusantara siap memberi pendidikan terbaik bagi putra-putri masyarakat Mojopuro Wetan, Bungah, Gresik dan sekitarnya.

Menekankan bahwa pendidikan tidaklah sekedar perolehan angka dari aneka mata pelajaran, tetapi juga mengenai ketakwaan kepada Allah SWT, sekolah yang beralamat di Jalan Merdeka No. 05 Mojopuro Wetan, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik ini juga dikenal sebagai lembaga pendidikan Islam ala Nahdlatul Ulama (NU) yang aktif membumikan nilai-nilai Ahlussunah Wal Jamaah. Hal tersebut terlihat jelas dari kegiatan-kegiatan keagamaan yang digelar sekolahbaik harian maupun berkala seperti sholat jamaah setiap hari, peringatan hari besar keagamaan, penyembelihan kurban hingga istighotsah, sholawat nabi dan tahlil.

Sebagai antisipasi terhadap aneka godaan negatif yang bisa menjerumuskan para siswa, sekolah juga menyiapkan banyak kegiatan ekstrakurikuler untuk mewadahi minat dan bakat siswa. Bagi yang berminat dalam bidang kepenulisan dan jurnalistik disediakan buletin sekolah G-nius dan mading. Ada juga English Course, Computer Course, Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK), Karya Ilmiah remaja (KIR), Study Tour, Qosidah Banjari, Pramuka, Olah raga dan Bela Diri Pagar Nusa. Dengan cara ini diharapkan energi para siswa tersalur pada hal-hal positif.

Meski memiliki keunggulan fasilitas, sarana dan prasarana serta aneka ekstrakurikuler unggulan, SMA Nusantara adalah sekolah yang terbuka untuk semua strata masyarakat. Bahkan, sekolah memberi kemudahan bagi masyarakat kurang mampu untuk menyekolahkan putra-putrinya dengan memberi aneka beasiswa, baik yang berasal dari pemerintah, dana sosial maupun BSM. Dengan demikian, diharapkan semua putra putri segala lapisan masyarakat dapat mengenyam pendidikan terbaik.

Upaya sekolah memberikan pendidikan terbaik kepada seluruh siswa telah dapat dilihat secara jelas hasilnya. Salah satu bukti nyata tersebut adalah terus terdapat kenaikan jumlah alumni yang diterima di perguruan tinggi negeri seperi UNESA, ITS, UIN, Unijoyo dan berbagai universitas lain. Selain itu, prestasi sekolah diberbagai kejuaraan baik dalam level kecamatan maupun tingkat kota/ kabupaten juga terus meningkat.

“Kami terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan di SMA Nusantara agar seluruh alumni memiliki kemampuan, prestasi dan nilai tambah yang memadai baik untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi maupun untuk terjun ke masyarakat” kata Ahsanul Khuluq, S.Si, kepala sekolah SMA Nusantara. “Dengan semua sarana dan prasarana, fasilitas dan niat tulus kami memberikan pendidikan terbaik, Insya Allah kami siap menerima amanah para orang tua untuk mendidik putra-putrinya” ujarnya menutup pembicaraan. (Arief/Pras)
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Support : Hapra Indonesia
Copyright © 2011. Hapra Indonesia - All Rights Reserved