Home » , , , » Desa Kemri Pacet Terima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

Desa Kemri Pacet Terima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)

Written By Hapraindonesia on 8/12/2019 | 17:34

(Foto: Istimewa)
Mojokerto, hapraindonesia.co - Warga Desa Kemeri, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto menerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kementrian Sosial berupa beras dan telur di Balai Desa Kemiri Pacet, Kabupaten Mojokerto, Senin (12/08/2019).

Sementara itu Kementerian Sosial Bagian Pendamping BPNT bantuan pangan non tunai Supriadi mengatakan Program Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) Kementrian Sosial diluncurkan sebagai upaya untuk menyalurkan bantuan pangan, yang selama ini melalui program Raskin, agar lebih tepat sasaran, tepat jumlah dan tepat waktu." Setiap keluarga akan menerima Rp110 ribu untuk beli beras, telur dan lain-lain," katanya.

(Foto: Istimewa)
Melalui Program BPNT diharapkan dapat memberikan keleluasaan penerima manfaat progam dalam memilih jenis, kualitas, harga, dan tempat membeli bahan pangan.ujarnya .

Program BPNT juga diharapkan dapat sekaligus meningkatkan ekonomi rakyat dengan memberdayakan ribuan kios/warung/toko yang ada sehingga dapat melayani transaksi secara elektronik melalui sistem perbankan. Dengan melalui sistem perbankan, penyaluran .

BPNT diharapkan juga dapat mendorong perilaku produktif masyarakat. Lebih jauh, penggabungan dengan program bantuan sosial lain melalui sistem perbankan akan memberikan kesempatan akumulasi aset yang berpotensi mendorong kegiatan ekonomi." Harap Supriadi .

(T@urus)
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Support : Hapra Indonesia
Copyright © 2011. Hapra Indonesia - All Rights Reserved