Home » » HUT ke-1138, Kota Kediri Bersholawat Bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf

HUT ke-1138, Kota Kediri Bersholawat Bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf

Written By Hapraindonesia on 8/20/2017 | 07:40

Foto: Dok/HI
Kediri, hapraindonesia.co - Puluhan ribu muda-mudi yang tergabung dalam kumpulan pemuda cinta shalawat (syekhermania), melakukan shalawat bersama di stadion brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur, Sabtu (19/08/2017) malam. Acara sholawat ini sengaja diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Kediri sebagai bentuk rasa syukur atas kondisi Kota Kediri yang aman, kondusif dan harmonis.

Dalam sambutannya Walikota Kediri Abdullah Abu Bakar atau yang kerap disapa Mas Abu menyampaikan terimakasih atas kehadiran Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf bersama seluruh Syekhermania yang datang dari dalam maupun luar kota Kediri.

"Semoga dengan shalawat ini bisa menjadikan warga Kota Kediri semakin harmonis dan semakin menghargai budaya dan perbedaan. Keharmonisan dalam keberagaman adalah kekuatan kita menjadikan Indonesia negara yang maju, kuat dan besar. Semoga negeri tercinta kita bisa menjadi sejajar atau melebihi negara maju lainnya," harapnya.

Masih lanjut Mas Abu menambahkan, dalam rangka memperingati HUT RI ke-72 dan Hari Jadi Kota Kediri ke-1138, shalawat ini diharapkan dapat menjadikan generasi penerus menjadi generasi shaleh, shalehah, pintar dan berdaya saing tinggi.

Foto: Dok/HI
"Kita semua diciptakan sebagai umat nabi Muhammad adalah umat yang terbaik. Harapannya dengan bershalawat kita bisa berjuang untuk benar-benar menjadi umat Rasul yang terbaik," ujar Mas Abu.

Mas Abu juga berharap kegiatan Kediri Bershalawat ini bisa menjadi agenda yang akan terus diadakan Pemerintah Kota Kediri sebagai tradisi baik yang diharapkan menjadi ladang keberkahan bagi Kota Kediri tercinta.

Bersama dengan Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, para muda-mudi tamu Allah pecinta Rasulullah pun melantunkan shalawat bersama-sama dengan penuh khidmad dan semangat.

Sementara itu Habib Syech dalam Doanya juga mendoakan semoga warga Kota Kediri semakin maju, agamis dan bisa membawa keberkahan untuk kota-kota yang lainnya.

"Semoga warga kota Kediri terhindar dari segala sesuatu yang tidak diridhoi oleh Allah dan berkah Allah selalu diberikan untuk kita semua," ungkap Habib Syech.

Turut hadir dalam acara yang baik ini Komandan Kodim 0809 Kediri Letkol Arm Joko Setiyo Kurniawan, Kapolres Kediri Kota AKBP Anthon Heryadi , Wakapolres Kediri Kota Kompol Andik Gunawan, Kepala OPD Kota Kediri dan Habib Hussein serta Forkopimda Kota Kediri yang lain.

(Adv/Humas)

Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Support : Hapra Indonesia
Copyright © 2011. Hapra Indonesia - All Rights Reserved