Nganjuk, HAPRA Indonesia.co – Kebakaran menghanguskan rumah dan bedak toko milik Nur hidayah warga Jl. Gatot subroto 42 samping BTPN, Kelurahan Kauman, Nganjuk, pada minggu (21/7) pukul 01.15 WIB.
Sehabis pulang Tarawih sekitar pukul 20.30 korban masuk rumah, dan langsung tidur bersama anaknya, pada pukul 01.00 WIB ia terbangun karena mendengar gedoran pintu rumahnya, ketika di lihat, ternyata api sudah melalap atap dan perabotan rumahnya, korbanpun seketika itu langsung lari beserta anak dan istrinya.
Salah satu warga yaitu Marno (31) menelpon PMK dan Polsek Kota Nganjuk, bersama dengan warga setempat yang ikut membantu dalam memadamkan api.
Sekitar 1,5 jam kemudian akhirnya api bisa di padamkan, di duga kebakaran dikarena percika api yang mengenai dinding rumah yang terbuat dari kayu, api pun dengan cepat melalapnya, sepeda motor vario, perabotan dan barang-barang lainnya tidak dapat di amankan dari si jago merah, di perkirakan nilai kerugian sekitar 100 juta.(Agung, GL)